SNU|Bandung,- Terminal Leuwipanjang, Kota Bandung, mengalami lonjakan arus balik Lebaran 2025. Ribuan pemudik berbondong-bondong meninggalkan kota ini menuju berbagai daerah, terutama Jabodetabek dan Sumatra, Sabtu(12/4/2025).
Kepala Terminal Leuwipanjang, Asep Hidayat, mengungkapkan bahwa lonjakan penumpang mulai terjadi sejak H+1 Lebaran dan terus meningkat setiap harinya. “Keberangkatan kebanyakan mengarah ke Jabodetabek. Ada kenaikan kurang lebih 6.000 penumpang dari H+2 ke H+3. Dari yang asalnya 3.334 penumpang, naik ke 9.764 penumpang,” ujar Asep.
Untuk mengantisipasi lonjakan penumpang, pihak terminal telah menyiapkan 500 unit bus AKDP dan AKAP, serta posko kesehatan bagi pemudik. “Kami juga melakukan pemeriksaan kesehatan bagi pengemudi, termasuk tes urine dan ramp check kendaraan untuk memastikan keselamatan perjalanan,” tambahnya.
Asep memprediksi puncak arus balik akan terjadi pada H+5 dan H+6 Lebaran, dengan jumlah penumpang yang diperkirakan mencapai lebih dari 9.000 orang per hari. “Kami memastikan ketersediaan bus agar tidak terjadi penumpukan penumpang di terminal,” jelasnya
Selain tujuan utama seperti Jakarta dan Bekasi, beberapa pemudik juga memilih perjalanan ke luar Pulau Jawa, seperti Palembang dan Padang. “Kami pastikan tidak ada penumpukan penumpang karena bus tersedia dan lalu lintas menuju barat tidak mengalami kemacetan,” pungkas Asep
Dengan berbagai persiapan yang dilakukan, Terminal Leuwipanjang berupaya memberikan layanan terbaik bagi pemudik yang kembali ke perantauan setelah merayakan Lebaran bersama keluarga.