Garut//secondnewsupdate.co.id— Agus Ridwan, SH resmi terpilih sebagai Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kabupaten Garut periode terbaru melalui Musyawarah Kabupaten (Muskab) VIII yang digelar di Gedung Pendopo Garut, Jumat (9/1/2026).
Agus Ridwan ditetapkan secara aklamasi setelah menjadi satu-satunya bakal calon yang mendaftar dan dinyatakan memenuhi seluruh persyaratan administrasi serta organisatoris sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) serta Peraturan Organisasi (PO) KADIN.
Ketua Organizing Committee (OC) Muskab VIII KADIN Garut, H. Agus Indra Arisandi, menjelaskan bahwa Muskab diikuti oleh 58 peserta pemilik hak suara dan berlangsung sesuai mekanisme organisasi yang berlaku.
“Setelah dilakukan verifikasi dan hanya terdapat satu calon yang memenuhi syarat, maka berdasarkan persetujuan seluruh peserta Muskab, Agus Ridwan, SH ditetapkan sebagai Ketua KADIN Garut,” ujarnya.
Ia menegaskan bahwa pelaksanaan Muskab VIII dinyatakan sah dan legitim baik dari aspek kehadiran peserta maupun kelengkapan persyaratan calon ketua.

Lebih dari sekadar agenda pemilihan, Muskab VIII juga menjadi momentum rekonsiliasi internal KADIN Garut.
Seluruh unsur organisasi sepakat mengakhiri perbedaan pandangan yang sebelumnya sempat memunculkan dualisme kepemimpinan.
“KADIN Garut kini satu dan solid, tidak ada lagi kubu-kubuan,” tegasnya.
Dengan kepemimpinan baru ini, KADIN Garut diharapkan mampu memperkuat peran strategisnya sebagai mitra pemerintah daerah dan pelaku usaha, khususnya dalam mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan di Kabupaten Garut.
(Asan)















