Kabupaten Bandung|SNU,- Warga Cicalengka, Kabupaten Bandung mengeluhkan rusaknya jalan yang berlokasi di depan Pasar Sabilulungan Cicalengka.
Dari pantauan, terlihat jalan rusak itu berada tepat pasar yang notabene perputaran ekonomi warga Cicalengka banyak terjadi di sana.
Terlihat jalan begitu bergelombang dan buruk sekali.
Kendaraan yang melintasi jalan ini harus ekstra hati-hati terlebih ketika malam hari, sedikit kesalahan saja, bisa celaka.
Jalan rusak itu berjarak hampir 10 meter. Jalan bergelombang bagaikan ombak, bolong bagaikan kena meteor dan sangat berbahaya.
Hal ini juga yang menyebabkan kemacetan karena pengguna jalan yang melambatkan kendaraan ketika memasuki kawasan rusak ini.
Endang (45) mengatakan bahwa jalan rusak ini sudah lama adanya.
“Yah dari beberapa bulan ini sudah rusak, yah anehnya jalan Bunderan diperbaiki, kok jalan ini enggak yah,” kata Endang kepada Secondnewsupdate Senin (22/7/2024).
Endang mengaku heran mengapa jalan by pass yang memiliki kerusakan tidak terlalu parah diperbaiki tetapi Jalan Raya Cicalengka tidak tersentuh sama sekali.
“Anehnya paling jika ditanya ke yang benerin jalan paling saling lempar tanggungjawab,” kata Endang dengan nada kesal.
Warga berharap jalan ini segera diperbaiki karena ditakutkan akan memakan korban.*