Ragam Daerah

Ratim Pemancing Hulu Sungai Akhirnya di Temukan, Tim SAR Gabungan Dalam Keadaan Meninggal Dunia

118
Tim SAR Gabungan mengevakuasi Jenazah Ratim ke Puskesmas terdekat sebelum diserahkan kepada keluarga, Jumat(4/4/2025). (Foto:Krist)

SNU |Tasikmalaya – Seorang pemancing hulu Sungai Cipalu bernama Ratim (42) asal Kampung Cikananga, Desa Nangelsari, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, akhirnya ditemukan Tim SAR Gabungan dalam keadaan meninggal dunia, Jumat(4/4/2025).

Tim SAR Gabungan menemukan korban di muara sungai kawasan Pasangrahan, Desa Ciandum, Kecamatan Cipatujah oleh seorang warga bernama Ubad, sekitar pukul 05.30 WIB, tepatnya di Kampung Wera RT 09/ RW 01, Desa Ciandum, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, sekitar 8 Kilometer dari titik awal korban terseret arus.

Hal tersebut disampaikan Staf Kesiapsiagaan pada BPBD dan Damkar Kabupaten Tasikmalaya Aam Muharam, Jumat(4/4/2025)

“Benar Korban ditemukan sekitar pukul 05.30 WIB oleh warga setempat, kemudian melaporkan kepada pihak berwajib, ” ucapnya

Kapolsek Cipatujah, AKP Supian saat ditemui mengenai penemuan jenazah korban terbawa arus sungai, Jumat(4/4/2025). (Foto: Krist)

Kapolsek Cipatujah, AKP Supian, membenarkan telah ditemukannya korban di muara sungai kawasan Pasangrahan Desa Ciandum Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya dalam keadaan meninggal dunia.

“Kemudian jenazah korban di evakuasi oleh tim gabungan ke mobil patroli menuju puskesmas untuk dilakukan pemusaraan sebelum diserah terimakan kepada pihak keluarga, ” jelasnya. (Krist)

Exit mobile version