Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
BeritaHukumRagam Daerah

Sat Lantas Polres Garut Evakuasi Kecelakaan Lalulintas Angkot, Lima Motor dan Satu Mobil Avanza di Jalan Raya Tarogong – Leles Garut

2227
×

Sat Lantas Polres Garut Evakuasi Kecelakaan Lalulintas Angkot, Lima Motor dan Satu Mobil Avanza di Jalan Raya Tarogong – Leles Garut

Sebarkan artikel ini
Satlantas polres Garut sedang mengatur lalulintas pasca terjadi kecelakaan beruntun di kampung Leuweng Tiis
Example 468x60

SNU|Kabupaten Garut – Telah terjadi kecelakaan Lalulintas secara beruntun yang melibatkan sebuah angkot trayek Leles Garut, Lima sebuah sepeda motor dan satu buah mobil Avanza, sekira pukul 13.00 WIB, kecelakaan terjadi di Jalan Raya antara Tarogong dan Leles, tepatnya di Kampung Leweungtiis, Desa Haruman, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut. Sabtu (25/1/2025).

Kronologis terjadinya kecelakaan beruntun tersebut diungkapkan oleh Kasat Lantas Polres Garut, Iptu Aang Suhandi, menjelaskan bahwa insiden bermula ketika Angkot Leles yang melaju dari arah Tarogong menuju Leles kehilangan kendali saat melintasi jalan menurun dan menikung. 

Example 300x600
Kendaraan dan korban dievakuasi oleh Satlantas polres Garut

“Akibatnya, Angkot tersebut bergerak ke arah kanan jalan dan bertabrakan dengan lima sepeda motor serta mobil Avanza yang datang dari arah berlawanan,” terang Aang.

Akibat kecelakaan ini, sembilan orang mengalami luka-luka, sementara tujuh kendaraan yang terlibat mengalami kerusakan cukup parah. 

Petugas dari Sat Lantas Polres Garut segera berada di lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) serta mengatur arus lalu lintas yang sempat terganggu akibat kecelakaan tersebut.

“Semua korban yang mengalami luka-luka langsung dievakuasi ke RSU dr. Slamet Garut untuk perawatan medis. 

“Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Saat ini, pihak kepolisian sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan tersebut,” ucap Aang.
Pihak berwenang mengimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati saat berkendara, terutama di jalur yang rawan kecelakaan seperti jalan menurun dan tikungan tajam, serta selalu mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama. (Asan)

Example 120x600