Scroll untuk baca artikel
Example floating
Example floating
BeritaHeadlinePolitikSosial

Wakil Ketua III Ono Surono Gelar Silaturahmi Bersama IWP Dan Media Massa

612
×

Wakil Ketua III Ono Surono Gelar Silaturahmi Bersama IWP Dan Media Massa

Sebarkan artikel ini
Ono Surono saat memberikan keterangan kepada media di acara silaturahmi dengan media di Gedung DPRD, Kamis(17/10/2024).
Example 468x60

SNU|Bandung,- Ono Surono Anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan yang juga Wakil Ketua III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat,
menyebutkan keinginannya untuk membangun kemitraan strategis dengan media massa guna menyoroti persoalan yang terjadi di Jawa Barat, Kamis(17/10/2024).

Ono mengatakan “Saya ingin bersama media massa menyoroti permasalahan yang tengah berjalan di Jawa Barat ini agar dapat terselesaikan dengan baik” ucapnya saat bersilaturahmi dengan jajaran Wartawan yang tergabung di Ikatan Wartawan Parlemen (IWP) dilingkungan DPRD Jawa Barat yang dihadiri seluruh anggota dari Fraksi PDI Perjuangan di Gedung DPRD Jabar.

Example 300x600

Ono Surono selaku anggota Fraksi PDI Perjuangan yang juga Wakil Ketua III DPRD Jawa Barat menyinggung pula terkait dengan APBD 2025 yang berdasarkan nota pengantar Gubernur turun dari Rp 36 triliun menjadi Rp 29-30 triliun, juga angka pengangguran yang masih tinggi, kemiskinan semakin besar, serta ketimpangan pembangunan yang tidak merata lalu masalah stunting masih diatas rata- rata nasional.

” Semua permasalahan ini merupakan tantangan bagi PDI Perjuangan bersama media massa untuk segera ditangani agar terselesaikan dengan baik sesuai harapan masyarakat “ pungkasnya.

Pada kesempatan itu Ono juga menyoroti layanan dan deflasi yang mempengaruhi perekonomian di Jawa Barat. “Ini juga permasalahan yang akan ditangani oleh PDI Perjuangan tentunya juga media massa harus membantu, mari kita bersama sama selesaikan dengan baik” tegasnya.(Dije)

Example 120x600