Deli Serdang Sumut// secondnewsupdate.co.id –Julianta Barus terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan STM Hulu, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, periode 2026–2029.
Pemilihan tersebut berlangsung dalam Rapat Pemilihan Pengurus (RPP) yang digelar di Aula Kantor Camat STM Hulu, Minggu (25/1/2026) sore.
RPP dibuka oleh Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumatera Utara, H. Musa Rajekshah, yang diwakili Fajri Siregar, Wakil Sekretaris BP2C Wilayah I.
Dalam arahan dan bimbingannya, Fajri Siregar menekankan pentingnya menjaga solidaritas dan kekompakan kader Pemuda Pancasila hingga ke tingkat basis.
“Kader Pemuda Pancasila harus meniru lebah. Saling bahu-membahu untuk menghasilkan madu yang bermanfaat. Pemuda Pancasila harus bisa menjadi madu bagi masyarakat,” ujarnya.
Ia juga meminta Ketua PAC terpilih mampu membangun kekompakan organisasi hingga tingkat ranting demi membesarkan Pemuda Pancasila di Kecamatan STM Hulu.
Sementara itu, Ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Deli Serdang, Junaidi, dalam sambutannya menegaskan bahwa seorang ketua harus mampu menjadi pelayan bagi organisasi dan masyarakat.
“Sebagai ketua, kita harus menjadi pelayan dan siap kapan pun saat organisasi membutuhkan kita,” kata Junaidi yang juga anggota DPRD Kabupaten Deli Serdang.
Junaidi berharap PAC Pemuda Pancasila STM Hulu dapat bersinergi dengan pemerintah kecamatan, khususnya dalam mendukung pembangunan di bidang pertanian, serta membantu kepolisian dalam menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Potensi pertanian di STM Hulu sangat bagus. Saat ini akses pemasaran juga semakin mudah dengan adanya pasar besar seperti Pasaraya MMTC di Medan,” tambahnya.
Ketua Caretaker PAC PP STM Hulu, Sehat Herianto Sembiring, menyampaikan bahwa hingga saat ini telah terbentuk 15 ranting Pemuda Pancasila dari total 20 desa yang ada di Kecamatan STM Hulu.
“Pada RPP ini hanya satu calon yang mendaftar sebagai ketua, yakni Julianta Barus, sehingga terpilih secara aklamasi,” jelasnya.
Camat STM Hulu, Antonius Tarigan, S.Sos., M.AP, dalam sambutannya berharap kepengurusan PAC PP STM Hulu yang baru dapat bersinergi dengan pemerintah kecamatan.
“Kami siap bekerja sama dengan Pemuda Pancasila untuk memajukan Kecamatan STM Hulu, terutama di bidang pertanian,” ujarnya.
Camat juga mengajak seluruh kader Pemuda Pancasila untuk menjaga persatuan serta mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara.
Ia menambahkan bahwa kelapa merupakan salah satu produk pertanian unggulan Kecamatan STM Hulu.
RPP tersebut turut dihadiri jajaran pengurus MPW dan MPC Pemuda Pancasila Sumut dan Deli Serdang, di antaranya Ary Ayal, Santun Butarbutar, S.H, Dahlan L. Tobing, Mangampu Sormin, Melda Nova br Sembiring, Defri Soldier, Dedy Hariadi Hutagalung, S.Pd, dan Adi Palapa Harahap, serta para Ketua PAC Pemuda Pancasila dari sejumlah kecamatan di Kabupaten Deli Serdang.
Hingga kegiatan berakhir, RPP berjalan aman dan lancar.(Rizky)
