Sosial

Kebakaran Akibat Kebocoran Gas di Garut, Satu Keluarga Alami Luka Bakar Serius

164
Satu keluarga korban kebakaran, saat dirawat di Rumah Sakit, di besuk oleh anggota DPRD kabupaten Garut dari Fraksi PDIP Yudha Turnawan

SNU|Kabupaten Garut –  Musibah kebakaran melanda sebuah rumah warga, di Kampung Babakan Manggung, Kelurahan Sukajaya, Kecamatan Tarogong Kidul, Kamis malam (3/42025). 

Kebakaran diduga dipicu oleh kebocoran tabung gas LPG, menyebabkan satu keluarga mengalami luka bakar serius.

Korban terdiri dari Budi (kepala keluarga), Sri Mulyani (istri), Wildan Nugraha (14), serta seorang tetangga bernama Emen yang ikut membantu saat insiden terjadi.

Yudha Puja Turnawan tinjau lokasi kejadian dan jenguk korban di RSUD dr. Slamet Garut.

Kabar ini segera mendapat perhatian dari Anggota DPRD Garut dari Fraksi PDI Perjuangan, Yudha Puja Turnawan. 

Setelah mendapat laporan dari Lurah Sukajaya, Yudha langsung mengunjungi lokasi kejadian serta RSUD dr. Slamet Garut, tempat para korban dirawat.

Selain memberikan dukungan moral, Yudha juga menyerahkan bantuan uang tunai dan sembako kepada keluarga korban. 

Aksi kepedulian ini dilanjutkan dengan kunjungan ke lokasi kebakaran bersama Camat Tarogong Kidul Ahmad Mawardi, Kapolsek Tarogong Kidul, dan Tim Tagana dari Dinas Sosial.

Yudha menekankan pentingnya respon cepat dari pemerintah dan mendorong sinergi berbagai pihak, baik swasta, Baznas, maupun Kementerian Sosial, untuk membantu proses pemulihan korban.

“Musibah ini menjadi pengingat bahwa solidaritas dan gotong royong adalah kekuatan utama kita dalam menghadapi bencana,” ujar Yudha.

Yudha serahkan bantuan dan tinjau lokasi kebakaran bersama unsur Forkopimcam Tarogong Kidul.

Sementara itu, Camat Ahmad Mawardi menyampaikan duka cita dan apresiasi atas gerak cepat dari Yudha. 

“Kami sudah berkoordinasi dengan dinas terkait, insyaallah bantuan akan segera disalurkan,” ujarnya.. (Asan)

Exit mobile version