BeritaEntertainmentGaya hidupHeadlineSosial

Sunbite Sunday Kini Hadir Di Jalan Braga Mengusung Tema “ Tasty Bites and Good Vibes “

857
Sunbite Sunday di Braga akan memadukan pengalaman kuliner dengan suasana ikonik Kota Bandung, dengan tema 'Tasty Bites and Good Vibes'

SNU|Bandung,- SunBite Sunday bakal kembali digelar pada 3 November 2024 di Jalan Braga, lokasi strategis di pusat Kota Bandung. Kali ini, Sunbite Sunday akan digelar dengan konsep yang lebih intimate dan eksklusif, yang dimulai dari pukul 07.00 pagi hingga 13.00 siang, Selasa(29/10/2024).

Sunbite Sunday di Braga akan memadukan pengalaman kuliner dengan suasana ikonik Kota Bandung, dengan tema ‘Tasty Bites and Good Vibes’. Selain itu, Sunbite Sunday kali ini memiliki pilihan tenant yang lebih selektif dari kualitas, rasa, dan viral di dunia online, untuk memberikan pengalaman berkualitas bagi para pengunjung.

Acara ini didukung oleh de Braga by Artotel dan Jubelo Waste Management serta disponsori oleh bank bjb dan Official Mineral Water Mountoya. SunBite Sunday  dirancang sebagai acara ramah lingkungan dan berkualitas.

Amelia seorang Food Blogger yang memiliki akun bernama @foodnotestories mengatakan “Pengalaman kami sebelumnya di Sunbite Sunday 1,2,dan 3 menunjukkan tingginya antusiasme masyarakat Bandung terhadap konsep pop up food market dengan mengundang tenants pilihan yang terkurasi dan mengumpulkannya di satu lokasi pusat kota, kali ini kami ingin menghadirkan sesuatu yang lebih intimate di kawasan Ikonik Braga, bersama de Braga by Artotel,” ucapnya.

General Manager Hotel de Braga by Artotel, Reza mengaku senang bisa ikut andil dalam acara Sunbite Sunday. Sebagai oasis baru di tengah jalan Braga, de Braga by Artotel menjadi tuan rumah yang ideal untuk Sunbite Sunday.

“Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan Sunbite Sunday untuk menghadirkan acara yang penuh warna ini di jalan ikonik Bandung. Acara ini sejalan dengan visi kami untuk mendukung komunitas dan wirausaha lokal,” tegasnya.

Sunbite Sunday ini juga didukung oleh Jubelo Waste Management sebagai layanan pengelolaan sampah. Di mana, Jubelo Waste Management ini akan memastikan jika Sunbite Sunday menjadi acara bebas sampah.

“Misi kami adalah memberikan dampak lingkungan yang positif dengan mengelola sampah dan limbah dari acara Sunbite Sunday ini secara bertanggung jawab. Melalui kerja sama ini, Jubelo memastikan tidak akan ada sampah yang tersisa dan berakhir ke TPA setelah acara. Sampah organik, anorganik, dan residu akan diolah oleh Jubelo sesuai dengan jenisnya masing-masing,” ungkap Fahmi, Chief Marketing Officer Jubelo.

Dalam acara Sunbite Sunday kali ini disponsori juga oleh bank bjb, dimana pengunjung dapat membuka rekening langsung di lokasi, dengan promo spesial dan hadiah menarik.

Hiraqi Al Muchten selaku Divisi Digital Banking bank bjb mengatakan “Tujuan kami adalah meningkatkan pengalaman pembayaran digital bagi pengunjung dan mendorong transaksi cashless melalui platform Digi bank bjb,” ujarnya.

Sunbite Sunday juga akan disponsori oleh Mountoya sebagai sponsor resmi di acara tersebut. “Mountoya merepresentasikan kemurnian air dari sumber daya lokal, dan kami senang dapat berpartisipasi dalam acara yang merayakan komunitas dan kesehatan,” pungkas Sam, Area Lead Mountoya.

Exit mobile version