SNU//Tangerang Banten – Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid resmi melantik dan mengambil sumpah sebanyak 8.205 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu dalam upacara yang digelar di Lapangan Arya Maulana Yudhanegara, Jumat (28/11/2025).
Acara pelantikan turut dihadiri unsur Forkopimda, para Kepala OPD, Camat, Staf Ahli, serta para Asisten Daerah.
Dalam sambutannya, Bupati Maesyal Rasyid menyampaikan apresiasi dan selamat kepada seluruh PPPK yang baru dilantik.
“Selamat kepada saudara-saudara, dan mulai hari ini saudara sah menjadi pegawai Pemkab Tangerang,” ucap Bupati.
Ia menegaskan bahwa para pegawai yang baru dilantik harus bekerja dengan penuh dedikasi serta menunjukkan pengabdian terbaik bagi masyarakat dan negara.
Bupati juga mengingatkan bahwa momentum ini merupakan hasil penantian panjang bagi banyak pegawai.
“Belasan tahun kawan-kawan kita menantikan momen bersejarah ini. Berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, karena kita harus hadir di tengah-tengah masyarakat. Kami dari Forkopimda merasa bangga dan mengucapkan selamat atas pelantikan dan pengambilan sumpah janji ini,” ujarnya.
Salah satu PPPK Paruh Waktu yang dilantik, Sisilia, yang bertugas di bagian pelayanan di Kecamatan Pasar Kemis, mengaku sangat terharu dan bahagia.
“Saya sudah menunggu 13 tahun untuk saat seperti ini, Pak. Saya senang sekali. Terima kasih, Pak Bupati,” ungkapnya.
Pelantikan masif ini diharapkan menjadi langkah strategis Pemkab Tangerang dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik melalui penambahan SDM yang telah lama mengabdi dan kini resmi berstatus PPPK. (Dia)
