BeritaRagam Daerah

Kadis PPPA bersama OPD Survei awal Lokasi Binaan Desa Ramah Perempuan dan peduli Anak di dua Desa Dikecamatan Teluknaga

340
Foto bersama H.Asep Suherman kadis pemberdayaan perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Tangerang

SNU|Kabupaten Tangerang (Banten) -Program Pengarustamaan gender dan pemberdayaan perempuan oleh dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) melakukan survei awal kelokasi di dua desa Dikecamatan Teluknaga antara lain Desa Kebon Cau dan Desa Teluknaga. Dua desa ini digadang gadang menjadi Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak untuk mewakili Kabupaten Tangerang ke tingkat Provinsi Banten pada bulan Oktober 2025 mendatang.

Survei awal dilakukan oleh kepala Dinas (P3A) kabupaten Tangerang H.Asep Suherman bersama Para OPD Organisasi Perangkat Daerah) Kabupaten Tangerang pada hari kamis (23/01/2025).

Kunjungan rombongan dilakukan didesa kebon cau terlebih dahulu, setelah itu kemudian survei dilanjutkan ke sesa Teluknaga. Hadir dalam survei itu camat Teluknaga Zamzam Manohara, kepala Desa Kebon cau Ahmad nur SH. Kepala desa Teluknaga Ajie Sutikna.

Menurut kadis P3A H.Asep Suherman yang ditemui dilokasi mengatakan, “Hari ini dilakukan survei awal untuk menentukan lokasi mana saja yng hrus dibangun dikembangkan, mana saja yang harus diperbaiki di DRPPA Survei hari ini juga kita membawa temen -teman Para OPD sehingga nanti apa yang diperlukan masyarakat dapat dibantu oleh para OPD terkait ,ungkap Kadis P3A.

Persiapan dan survei awal ini dilakukan untuk satu tahun kedepan tahun 2025, nanti akan disurvei oleh tingkat provinsi dan puncaknya pada Oktober tahun 2025 mendatang, kecamatan  Teluknaga mewakili kabupaten Tangerang di tingkat provinsi,”ungkapnya

Menurut camat Teluknaga Zam-zam Manohara yang ditemui  dilokasi kegiatan mengatakan ,”kunjungan hari ini merupakan survei awal , melihat langsung kesiapan di kelapangan  untuk program ini apa -apa saja yang perlu disiapkan baik infrastruktur maupun program program kegiatan tema garis besarnya desa Ramah Perempuan dan Anak,” jelas camat Zamzam.

Hari ini baru disurvei ARB desa kebon cau dan Al Jamhuriah Desa Teluknaga, yang mana akan ditentukan lokasinya,  kelanjutannya dilokasi  yang mana didesa kebon cau atau didesa Teluknaga. Harapannya keduanya tetap berjalan programnya, untuk kedua lokasi ini sehingga bermanfaat untuk masyarakat untuk perlindungan anak dan perempuan ,” harapnya.
Persiapan sudah dilakukan dari tahun 2024 lalu, dan hari ini Surveinya dari semua OPD turun semua untuk ikut serta membantu, baik dari program kegiatan hingga infrastruktur sarana prasarana dan semuanya,” tegas camat. (Dia)

Exit mobile version