BeritaRagam DaerahSosial

Satreskrim Polres Tasikmalaya Gelar Bakti Sosial ke Panti Jompo Welas Asih dalam Rangka Hari Jadi Reserse ke-78

169
Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya, AKP Ridwan Budiarta, bersama personel Reserse, para Kanit dan perwakilan Polwan memberikan kebutuhan Pokok di Panti Jompo, Rabu(10/12/2025). (Foto:Krist)

SNU//Tasikmalaya – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tasikmalaya melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dengan menyalurkan bantuan kebutuhan pokok kepada Panti Jompo Welas Asih di Kecamatan Singaparna, Rabu (10/12/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya, AKP Ridwan Budiarta, bersama personel Reserse, para Kanit, dan perwakilan Polwan yang hadir di Jalan Lestari Raya, Desa Cikadongdong, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya.

AKP Ridwan Budiarta menjelaskan bahwa bakti sosial tersebut merupakan rangkaian kegiatan memperingati Hari Jadi Reserse ke-78, yang tahun ini mengusung tema: “Reserse Presisi, Menuju Indonesia Maju.”
Tema tersebut, katanya, tidak hanya mencerminkan akurasi dalam penegakan hukum, tetapi juga menunjukkan sisi humanis kepolisian.

“Kehadiran Reserse tidak hanya dirasakan dalam penegakan hukum, tetapi juga dalam aspek kemanusiaan dan kepedulian sosial. Kami ingin berbagi kebahagiaan dan meringankan beban saudara-saudara kita, terutama para lansia di sini,” ujar Ridwan di lokasi kegiatan.

Bantuan diterima langsung oleh Ketua Yayasan sekaligus pengelola Panti Jompo Welas Asih, Eka Sukmawati. Paket bantuan yang diberikan disesuaikan dengan kebutuhan sehari-hari para penghuni panti, meliputi:

Sembako: beras, minyak goreng, telur ayam., Perlengkapan pribadi & mandi: popok, sabun mandi cair, shampo, sikat gigi, pasta gigi.

Perlengkapan kebersihan: pembersih lantai dan kamar mandi, deterjen, serta pengharum ruangan.

Seluruh bantuan tersebut diharapkan dapat membantu meningkatkan kenyamanan dan kesejahteraan para lansia.

Ketua Yayasan Panti Jompo Welas Asih, Eka Sukmawati, menyampaikan apresiasi atas kepedulian Polres Tasikmalaya, khususnya jajaran Reskrim.

“Kehadiran Bapak dan Ibu dari Polres Tasikmalaya membawa semangat dan kehangatan tersendiri bagi para lansia di sini. Bantuan ini sangat berarti bagi kami,” ujarnya. (Krist)

Exit mobile version